Page 7 - Panduan Akademik 2020-2021 Flipping Book
P. 7

BAB II

                                        PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN



               2.1    PROGRAM PENDIDIKAN


                      1.  Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen dan Ilmu Komputer ESQ sebagai penyelenggara program
                         Sarjana (S1). Saat ini STIMIK ESQ memiliki 3 (tiga) Program Studi yaitu:

                         a.  Program Studi Ilmu Manajemen Jenjang Pendidikan Strata 1 (S-1).
                         b.  Program Studi Sistem Informasi Jenjang Pendidikan Strata 1 (S-1).
                         c.  Program Studi Ilmu Komputer Jenjang Pendidikan Strata 1 (S-1).
                      2.  Perguruan  Tinggi  menyelenggarakan  Pendidikan  tinggi  yang  terdiri  atas  pendidikan
                         akademik.
                      3.  STIMIK ESQ sebagai Perguruan Tinggi dalam pelaksanaan TRIDHARMA Perguruan Tinggi
                         yaitu  melaksanakan  proses  Pendidikan  tinggi,  penelitian  dan  pengabdian  kepada
                         masyarakat.

               2.2    ISTILAH-ISTILAH DAN PENJELASAN


                      1.  SATUAN  KREDIT  SEMESTER  (SKS) adalah  takaran  penghargaan  terhadap  pengalaman
                         belajar  yang  diperoleh  selama  satu  Semester  melalui  kegiatan  terjadwal  per  minggu
                         sebanyak  1  jam  perkuliahan  atau  2  jam  praktikum,  atau  4  jam  kerja  lapangan  yang
                         masing-masing diiringi oleh 1 s/d 2 jam kegiatan terstruktur dan 1 s/d 2 jam kegiatan
                         mandiri.

                      2.  SISTEM  KREDIT  Sistem  penyelenggaraan  pendidikan  di  mana  beban  studi  seorang
                         mahasiswa, beban kerja seorang tenaga pendidik, dan beban penyelenggaraan program
                         sebuah lembaga pendidikan dinyatakan dalam satuan kredit.

                      3.  SEMESTER  Satuan  waktu  terkecil  untuk  menyatakan  lamanya  sebuah  program
                         pendidikan  di  dalam  suatu  jenjang  pendidikan  di  mana  durasi  satu  Semester  setara
                         dengan paling sedikit 16 (enam belas) minggu kerja, termasuk Asesmen 1, Asesmen 2 dan
                         Ujian Akhir Semester (UAS).

                      4.  NOMOR  INDUK  MAHASISWA  (NIM)  Mahasiswa  baru  dan  pindahan  yang  telah
                         memenuhi persyaratan akan mendapatkan Nomor Induk Mahasiswa (NIM) yang berlaku
                         selama menjadi mahasiswa STIMIK ESQ. Nomor Induk Mahasiswa (NIM) terdiri atas 10
                         (sepuluh) digit yang menunjukkan angka tahun masuk, nomor kode program studi, dan
                         nomor urut induk mahasiswa yang setiap tahun akademik dimulai dari nomor urut 0001.

                      5.  BEBAN  STUDI  Jumlah  satuan  kredit  Semester  (SKS)  yang  wajib  diperoleh  mahasiswa
                         selama masa studi.

                      6.  KALENDER AKADEMIK
                          a.  Setiap  tahun  akademik  memiliki  2  (dua)  Semester  reguler  yang  berjalan.  Yang
                              pertama adalah Semester Ganjil yang biasanya dimulai pada bulan September hingga
                              bulan Januari. Yang kedua adalah Semester Genap yang dimulai pada bulan Januari
                              dan berakhir di bulan Juni.

                                                            ~ 7 ~
   Copyright ESQ Business School
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12